Home > Bros Kebaya > Mudah! Ini 5 Cara Membuat Tempat Menyimpan Bros Yang Unik

Aksesoris bros merupakan item yang mudah rusak bila tidak disimpan dengan baik ketika kamu selesai menggunakannya.

Bagi kamu yang masih bingung dimana sebaiknya menyimpan bros kesayangan, kamu bisa membuatnya langsung dari bahan stik es krim lho.

Yuk langsung saja simak langkah mudah cara membuat kotak tempat menyimpan bros kebaya di bawah ini!

Bahan dan Peralatan:

  • Stik Es Krim
    Stik Es Krim
    Stik Es Krim
  • Lem
    Lem Untuk Stik Es krim
    Lem Untuk Stik Es krim
  • Kertas Karton atau Kardus
    Kertas Kardus
    Kertas Kardus

Langkah Pembuatan:

  1. Langkah pertama, ambilah kertas karton atau kardus yang sudah dipersiapkan. Gunakan itu sebagai alas agar lem tidak mengenai lantai atau meja dimana kamu bekerja.
    Kardus untuk Alas
    Kardus untuk Alas
  2. Sekarang kamu bisa memulai membuat dasar kotak bros dengan menyusun 8 buah stik secara berjejer. Lalu, gunakan lem untuk merekatkan susunan tersebut.
    Menyusun Stik Es Krim
    Menyusun Stik Es Krim
  3. Tempelkanlah 1 stik pada masing-masing tepi ujung dari susunan tadi. Dan ulangi langkah di atas sampai kamu membuat 6 sususan untuk menjadi satu kotak.
    Membuat Tempat Bros
    Membuat Tempat Bros
  4. Selanjutnya, kamu bisa rekatkan satu demi susunan hingga membentuk kotak. Dan jangan lupa untuk menyisakan satu untuk sebagai tutup kotak.
    Kotak dari Stik Es Krim
    Kotak dari Stik Es Krim
  5. Kotak siap digunakan untuk menyimpan bros!

Bila kamu ingin membuat kotak agar lebih cantik dan menarik, kamu bisa mewarnai dan menghias kotak bros sesuai imajinasimu.

Selamat mencoba ya!